XAMPP : Mengatasi masalah time out saat import database di phpmyadmin xampp

Bismillahirrohmanirrohim...
Assalamu'alaikum Warohmatullohi Wabarokatuh...


dokPROG kali ini akan memposting salah satu masalah pada saat import database pada phpMyAdmin, yaitu time out atau kehabisan waktu dalam import database karena database yang di import berukuran besar, tetapi saat proses import, waktu habis tetapi belum selesai import.

terus solusinya bagaimana?
solusinya adalah "mengubah batas waktu eksekusinya".

Beriku ini langkah merubahnya :

1. Buka direktori C:\xampp\phpMyAdmin\libraries\config.default.php



2. Ubah $cfg['ExecTimeLimit'] = 300; menjadi $cfg['ExecTimeLimit'] = 0;


3. Simpan, kemudian restart (STOP, kemudian di START kembali) apache XAMPP nya.


4. Coba anda import kembali, jika masih tidak bisa, silahkan komentar.

Semoga Bermanfaat

*Jangan lupa di share dan komentarnya.
*Terimakasih sudah berkunjung.